/**/////////////** <title>Gambar Rumah Sehat

Pages

MASUKKAN KODE SLIDESHOW DI SINI

Gambar Rumah Sehat

Gambar oleh: toprumahminimalis.com


Tips Membuat Taman Rumah yang Indah – Rumah minimalis yang indah dan menawan biasanya tidak lepas dari adanya peran taman disekitar rumah anda, atau mungkin dipekarangan anda yang dijadikan taman rumah. Rumah yang mewah serta besarpun tidak akan terasa komplit apabila belum memiliki taman dipekarangan rumahnya. Tidak sedikit orang yang membuat taman dihalam rumahnya, baik itu berada di halaman depan, halaman samping, ataupun dihalam belakang.


Taman rumah dapat berfungsi sebagai tempat rekreasi anggota keluarga, atau tempat anda bermain dengan anak anda, saat hari libur, atau bahka saat anda pulang bekerja sebagai pelepas lelah anda setelah seharian bekerja diluar. Taman juga dapat membuat rumah anda terlihat lebih indah, dan juga lebih sejuk.

Dalam membuat taman rumah yang indah seperti itu sebenarnya tidaklah terlalu sulit, bahkan anda tidak memerlukan keahlian yang khusus. Bagi anda yang mau membuat taman dihalaman rumah anda, saya akan memberikan beberapa tips dalam membuat taman rumah untuk rumah kesayangan anda, berikut tips yang akan saya berikan.

Letak Taman

Dalam hal ini, anda harus menentukan terlebih dahulu letak taman yang anda bangun, apakah akan berada dihalaman depan, samping, atau dihalaman belakang. Setelah itu, ukur luas lahan yang akan anda jadikan taman. Namun apabila rumah anda merupakan rumah minimalis, alangkah baiknya apabila taman tersebut anda letakan dihalaman depan rumah, hal ini bertujuan agar rumah anda terlihat indah dan besar.

Perlengkapan Taman

Setelah menentukan letak dan luas taman yang akan anda bangun, selanjutnya anda harus memperhatikan perlengkapan taman yang akan anda gunakan. Perlengkapan yang umum digunakan oleh kebanyakan orang antara lain tanaman perdu, pot bunga, bebatuan kecil, rumput hijau, serta tidak lupa dengan kehadiran kolam ikan kecil yang dapat membantu menghidupkan suasana taman menjadi lebih asri.

Taman Rumah Minimalis

Menanam pohon perdu merupakan hal yang sangat tepat karena dapat membuat kesan rindan serta sejuk terhadap rumah anda. Namun menanam pohon ini sangat dipengaruhi dengan desain rumah yang anda buat, jadi sebelum anda menanam pohon perdu ini sebaiknya anda melihat terlebih dahulu desain rumah yang anda bangun.

Taman Rumah yang Indah

Bebatuan kecil dapat membuat taman rumah anda telihat lebih menarik, rapi, serta natural, namun tetap tidak boleh berlebihan. Sedangkan untuk rumput hijau sifatnya sangatlah mutlak, karena tanpa adanya rumput hijau yang menghiasi taman rumah anda, taman anda tidak akan terlihat indah.
Itulah beberapa tips yang bisa saya berikan, mudah-mudahan dapat membantu bagi anda yang ingin membuat sebuah taman rumah yang indah dan asri serta tidak memerlukan biaya yang cukup besar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar